Pentingnya Laga Derby Kontra Atletico Madrid Bagi Real Madrid


Real Madrid akan menjalani laga tandang dengan mengunjungi markas Atlético pada pekan ke-35 La Liga 2021/2022,  hanya empat hari setelah memastikan tempat mereka di final Liga Champions, yang rencananya digelar pada hari Senin dini hari, 9 Mei 2022, pukul 02.00 wib.

Meski telah memastikan gelar jawara La Liga musim ini, Real Madrid berjanji akan memainkan laga sebagaimana mestinya, terlebih laga kali ini bertajuk "Derby Madrid", yang tidak kehilangan semangat kompetisinya.

Carlo Ancelotti menegaskan, "Permainan ini berguna bagi kami, mereka memberi kami kesempatan untuk menjaga ritme. Kami mungkin tidak bermain untuk liga lagi tetapi penting untuk menjaga kecepatan permainan dan menghormati kompetisi". 

Sang manajer juga menambahkan, "Kami ingin menghormati jersey kami juga, itu berarti kami berkewajiban untuk selalu memberikan yang terbaik".

Carlo Ancelotti juga telah mengumumkan skuadnya untuk pertandingan Real Madrid  melawan Atlético de Madrid yang akan dimainkan di Wanda Metropolitano.

SKUAD REAL MADRID:  

Penjaga gawang:  Courtois, Lunin dan Luis López.  

Bek : Carvajal, E. Militão, Vallejo, Nacho dan F. Mendy. 

Gelandang:  Kroos, Modri, Casemiro, Valverde, Lucas V. dan Camavinga.

Penyerang:  Benzema, Asensio, Jovi, Vini Jr., Rodrygo dan Mariano.