7 Perubahan Skuad Liverpool Kontra Norwich City


Sebagaimana diketahui,  dua gol dari Roberto Firmino dan Mohamed Salah membuat Liverpool mengalahkan Internazionale 2-0 pada Rabu malam atau Kamis dini hari wib di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Pada laga kontra Inter Milan tersebut, Liverpool memasang formasi skuad untuk Starting Line Up atau Starting Eleven terdiri dari: Alisson, Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Robertson, Fabinho, Thiago, Elliott, Mane, Salah, Jota.  

Sedangkan duduk di bangku cadangan: Kelleher, Milner, Keita, Firmino, Gomez, Henderson, Oxlade-Chamberlain, Minamino, Tsimikas, Diaz, Origi, Matip.

Dengan formasi skuad tersebut, gol pertama Liverpool datang dari Firmino yang dimasukkan dari bangku cadangan di San Siro dan membuka skor dengan sundulan klinis dari sepak pojok pada menit ke-75. Delapan menit kemudian, Salah mencetak gol untuk memberi The Reds keunggulan dua gol. 

Setelah berhasil mengatasi perlawanan Inter Milan, kini Liverpool sedang bersiap menghadapi  Norwich City dalam laga lanjutan putaran Liga Premier Inggris 2021/2022 pekan ke-25 bagi Liverpool.

Menjelang laga kontra Norwich City, Jurgen Klopp untuk memilih untuk melakukan perubahan setelah kemenangan tengah pekan atas Internazionale di San Siro.  Kali ini, Jurgen Klopp kembali memasukkan penyerang anyar Luis Diaz menjadi salah satu pemain Starting XI di Anfield.

Pada posisi lini serang Liverpool, selain Luis Diaz yang menggantikan posisi Diogo Jota (kontra Inter Milan), akan diperkuat oleh dua pemain penyerang lainnya yang sudah menjadi langganan pilihan Jurgen Klopp, yakni Sadio Mane dan Moh Salah. 

Sementara pada lini tengah, Jurgen Klopp memilih menempatkan Jordan Henderson, Naby Keita dan Alex Oxlade-Chamberlain menggantikan posisi yang ditempati Fabinho, Thiago, Elliott ketika menghadapi Inter Milan.

Terakhir, pada posisi lini pertahanan, Jurgen Klopp mempertahankan Van Dijk dan menempatkan Gomez, Matip, Tsimikas, menggantikan posisi yang sama yang ditempati sebelumnya oleh Alexander-Arnold, Konate, Robertson ketika menghadapi Inter Milan.

Menjelang laga kontra Norwich City, pergantian Diogo Jota karena diharuskan absen diakibatkan mengalami masalah cedera pergelangan kaki, sementara Roberto Firmino absen karena cedera otot yang sedang dinilai.

Secara singkat, Starting XI Liverpool:  Alisson, Gomez, Matip, Van Dijk, Tsimikas, Henderson, Keita, Oxlade-Chamberlain, Mane, Diaz, Salah.  Cadangan: Kelleher, Fabinho, Konate, Thiago, Milner, Minamino, Robertson, Origi, Elliott.