Sinopsis Serial Drama Korea "The World of the Married"

Serial drama Korea dengan rating tertinggi di jaringan kabel yang pernah ada, merupakan serial yang membuat hati benar-benar berdebar, yang berkisah seputar kehidupan sebuah keluarga elit yang dilanda konflik rumah tangga dan pernikahan akibat perselingkuhan, yang memiliki dampak psikologis serius bagi anak semata wayang keluarga tersebut.

Drama ini menampilkan seorang istri di lingkungan elit, berprofesi sebagai dokter yang kuat secara mental dan fisik, yang menampilkan tekadnya untuk mencari kebenaran dan membalas dendam atas perselingkuhan yang dilakukan suaminya.

Serial drama ini dibintangi oleh Kim Hee-ae, Park Hae-joon, dan Han So-hee, dan ditayangkan di JTBC pada hari Jumat dan Sabtu dari 27 Maret hingga 16 Mei 2020, diproduksi oleh JTBC Studios, dengan skenario ditulis Joo Hyun, di bawah  arahan  Mo Wan-il dan Kim Sung-jin

The World of the Married didistribusikan atau disiarkan secara resmi melalui JTBC, JTBC adalah jaringan langganan dan perusahaan penyiaran Korea Selatan, di mana pemegang saham terbesarnya adalah JoongAng Ilbo / The JoongAng Group dengan 25% saham. Diluncurkan pada 1 Desember 2011.

Ji Sun-woo (Kim Hee-ae) menjadi seorang dokter di sebuah rumah sakit yang dihormati, dan sekaligus menjadi direktur asosiasi di Family Love Hospital, menjadi seorang istri dari Lee Tae-oh (Park Hae-joon), serta memiliki seorang putra yang masih remaja, Lee Joon-young (Jeon Jin-seo). 

Sun-woo digambarkan menjadi seorang tokoh yang memiliki segalanya mulai dari karier yang sukses hingga keluarga yang bahagia.  Namun tanpa sepengetahuannya, dirinya dikhianati oleh suami dan teman-temannya. 

Sang suami, Tae-oh yang bercita-cita menjadi seorang sutradara film terkenal, menjalankan perusahaan hiburan dan film kecil dengan dukungan sang istri, Ji Sun-woo. Meskipun Tae-oh mencintai istrinya, tetapi ternyata tergoda mengkhianati istrinya dengan melakukan perselingkuhan dengan putri seorang terpandnag di lingkungan tersebut.


Artikel Terkait