Real Madrid Bakal Hadapi Bilbao di Semi Final Piala Super Spanyol

Supercopa de España atau Piala Super Spanyol merupakan kejuaraan sepakbola Spanyol yang mempertemukan juara La Liga dan Copa del Rey. Kompetisi ini serupa dengan FA Community Shield yang diselenggarakan di Inggris, dengan mempertemukan juara Premier League dan Piala FA untuk memperebutkan trofi.

Pada kompetisi tersebut sebagaimana dilansir dalam laman resminya, Real Madrid direncanakan akan berhadapan dengan Athletic Club pada hari Jum'at, tanggal 15 Januari 2021 pukul 03.00 wib di La Rosaleda, satu stadion yang membawa kenangan manis bagi para pemain Zidane, yang berhasil mengawinkannya dengan gelar juara Liga ke 33 pada musim kompetisi 2016/17 distadion tersebut.

Mengingat situasi saat ini akibat ancaman pandemi COVID-19, maka penyelenggaraan Piala Super pada musim ini akan berlangsung di Spanyol, dengan babak semifinal akan dimainkan di Málaga dan Córdoba, sedangkan laga final akan berlangsung di Sevilla (La Cartuja).

Real Madrid sebagai juara bertahan tentu saja akan berusaha mempertahankan Trofi yang dimenangkan setahun lalu di Jeddah, dalam format kompetisi dengan empat peserta, Juara Liga (Real Madrid), runner up Liga (Barcelona) dan para tim yang lolos ke babak final Piala Raja (Real Sociedad dan Athletic Club).

Secara keseluruhan.  Real Madrid telah memenangkan total 11 kali trofi Piala Super Spanyol sepanjang kompetisi ini digelar dengan dua nama berbeda, yakni nama sebelumnya, Copa Eva Duarte dan kemudian menjadi Super Cup.


Artikel Terkait