Tiba di penghujung tahun 2020, Los Blancos masih harus menjalani satu laga sisa di akhir tahun, dengan menghadapi pertandingan kedelapan bulan Desember sebagai penutup tahun 2020 dan tentu saja berharap ingin mempertahankan performa bagus.
Zidane menegaskan harapannya untuk laga terakhir kali ini sedianya para pemainnya mampu memaksimalkan pertandingan dan memungkinkan Real Madrid untuk mengemas enam kemenangan secara berturut-turut.
Hingga putaran kelimabelas La Liga, Real Madrid mampu mengumpulkan poin yang mengimbangi perolehan Atlético Madrid di puncak klasemen, dan pada laga selanjutnya mencoba untuk mempertahankan akurasi dalam menciptakan gol sebagaimana pada sepuluh laga terakhir dalam kompetisi ini.
Hingga saat ini, Los Blancos telah mampu mengemas sebanyak 27 gol dengan membobol gawang lawan-lawannya untuk semua partai laga yang telah dijalani. Proyeksi Zidane, sanga manajer Real Madrid tentu saja tim asuhannya semakin produktif dengan menciptakan lebih banyak gol dan memenangkan pertandingan.
Real Madrid telah menyelesaikan sesi latihan terakhir untuk menghadapi laga keenambelas, yang akan dimainkan melawan Elche di MartÃnez Valero (Rabu, 21.30). Sesi telah dilangsungkan di Ciudad Real Madrid dibawah aturan protokol kesehatan ketat yang ditetapkan oleh karena pandemi COVID-19.
Seperti biasanya dalam sesi latihan, para pemain yang terbagi dalam dua kelompok bergilir telah dimulai sesi latihan dimana para pemain juga melakukan latihan fisik dan melatih mengalirkan bola ke depan, menekan lawan dan penguasaan bola.
Selanjutnya memainkan satu pertandingan di atas lapangan yang ukurannya dibatasi, dan sebagai penutup melakukan latihan umpan tengah dan menembak ke gawang, sementara Rodrygo terus melanjutkan proses pemulihannya.
Zinedine Zidane telah memanggil 24 pemain sebagai bagian dari formasi tim Starting Eleven dan pemain cadangan, untuk berlaga di partai kontra Elche, pekan ke-16 La Liga, yang akan digelar di stadion MartÃnez Valero (Rabu, 21:30 waktu setempat),
Berikut ini daftar pemain Real Madrid yang akan dibawa bertandang ke markas Eiche. Los Blancos membawa tiga penjaga gawang: Courtois, Lunin dan Altube, sementara untuk urusan lini belakang, para pemaon yang diikutkan: Carvajal, E. Militão, Sergio Ramos, R. Varane, Nacho, Marcelo, Odriozola dan F. Mendy.
Lini tengah Real Madrid yang akan turut serta dalam laga ini adalah pemain gelandangn Kroos, Modrić, Casemiro, Valverde, Ødegaard dan Isco, sementara para pemain penyerang yang ikut serta antara lain, Hazard, Benzema, Asensio, Lucas V., Jović, Vini Jr. dan Mariano.
Zinedine Zidane yang mengadakan jumpa pers pasca latihan terakhir menegaskan, “Tim sedang berada dalam kondisi yang bagus. Kami gembira dapat kembali bermain setelah beberapa hari beristirahat, tapi kami tahu bahwa ini adalah laga terakhir tahun ini dan yang kami inginkan adalah terus melakukan apa yang sedang kami lakukan".
ZIdane juga menambahkan "(MartÃnez Valero) merupakan satu stadion yang sulit dan Elche adalah satu tim yang baru saja naik ke Divisi Utama tapi mereka sedang bermain dengan cukup baik. Kami harus berupaya melanjutkan apa yang sedang kami lakukan, memainkan satu pertandingan yang bagus dan menambah angka”.