Konferensi Pers Jurgen Klopp Jelang Laga Kontra Wolves dengan Penonton Terbatas di Stadion


Manajer Liverpool, Jurgen Klopp gelar konferensi pers jelang pertandingan melawan Wolves atau Wolverhampton Wanderers.  Liverpool akan menjamu tamunya di kandang sendiri, di Stadion Anfield  pada hari Senin, tanggal 7 Desember 2020, pukul  02.15 wib dini hari.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, Liverpool baru saja menyelesaikan tugasnya dengan sukses menghadapi laga mendebarkan melawan tim tangguh Belanda, Ajax Amsterdam pada putaran kelima penyisihan Group Liga Champions 2020-2025.

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp dalam konferensi pers menegaskan Liverpool akan menghadapi laga berat lainnya pada akhir pekan ini karena ingin mengalahkan Wolves dan berharap bisa menyambut dua pemain yang sudah bisa kembali ke dalam skuad Liverpool.

Klopp menyiratkan tidak sedikitpun meremehkan calon lawannya nanti dengan mengirimkan pesan bahwa menghadapi Wolves menjadi pertandingan yang sulit, karena harus melawan tim yang masih membidik sepak bola Eropa musim depan.

Pernyataan ini mungkin dikaitkan dengan posisi klasemen sementara Wolves yang bertengger di peringkat ketujuh dan itu artinya sepanjang torehan saat ini di Liga Premer Inggris, Wolverhampton Wanderers masih menjaga peluang untuk turut andil dalam laga antar klub kasta Eropa.

Pencapaian Wolves atau Wolverhampton Wanderers juga konsisten bertengger di peringkat ketujuh klasemen akhir Liga Premier 2018-2019 dan Liga Premier 2019-2020 atau sepanjang partisipasinya pada laga Liga Premier Inggris pasca promosi dari kasta kedua liga Inggris, Championship Division.

Sebagaimana Liverpool yang masih didera masalah karena tidak dapat menampilkan beberapa pemain disebabkan cedera, Klopp juga melihat Wolves punya masalah ketika tidak diperkuat striker bintang Raul Jimenez.

Namun, Klopp tetap mewaspadai kekuatan Wolverhampton Wanderers karena masih ada pemain seperti Daniel Podence, Adama Traore dan Pedro Neto yang dalam laga Wolves berpotensi menimbulkan ancaman untuk menyerang.

Manajer Liverpool yang membawa Liverpool menjadi jawara Liga Premier Inggris 2019-2020 itu menilai Wolverhampton Wanderers menunjukkan permainan tim papan atas meski bertengger di peringkat ketujuh Liga Premier 2020-2021.

Tentu saja pada laga tersebut, Jurgen Klopp dan para punggawa The Reds berharap mampu memaksimalkan kesempatan dan meraih poin penuh untuk menjaga trend positif selama bertanding di Liga Premier sebagai salah satu langkah untuk memastikan mempertahankan gelar.

Sebagai tambahan, laga Liverpool kontra  Wolves rencananya apabila tidak ada perubahan, akan ditonton langsung di stadion dengan dibatasi hanya 2.000 penonton saja dalam upaya penyesuaian pertandingan sepakbola di tengah-tengah ancaman transmisi Covid-19.