Penggemar dan penghobi memelihara ikan cupang patut turut berbangga. Kontes Ikan Cupang 'Kediri Betta Contest 2020' dengan standar penjurian internasional sukses terselenggara pada tanggal 27 September 2020,
Dalam penyelenggaraan kontes tersebut, telah melibatkan lebih dari 1.000 ekor ikan yang berpartisipasi, yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Jakarta, Tangerang, Bogor ataupun berasal dari beberapa daerah lainnya.
Perlombaan dibagi menjadi lebih dari 58 kelas, itu sudah termasuk yang reguler dan optional, kemdian juri melakukan penilaian keaslian genetik ikan serta original warna.
Untuk memastikan bahwa penampilan ikan yang lebih ditonjolkan adalah model ikan asli dari alam, maka ikan cupang yang dilibatkan dalam perlombaan juga dijaga jangan sampai ada rekayasa, sehingga akan tampil lebih menarik dan cantik.
Usai perhelatan kontes yang terselenggara pada akhir bulan November tersebut, setidaknya pada bulan Desember 2020 ini ada dua agenda kontes ikan cupang, ada yang pada awal bulan Desember 2020 dan ada yang akhir bulan Deseember 2020.
Pada awal Desember 2020 ini, diagendakan kontes "Kawanua Betta Contest Vol 2", yang diselenggarakan di Atrium Multimart, Megamas Manado, Sabtu 12 Desember 2020 atau tepatnya besok, dan untuk mendapatkan info lebih lanjut dapat menghubungi nomor HP: 0822-3875-4118.
Agenda berikutnya, yang direncanakan dilaksanakan pada akhir tahun 2020, yakni "Parung Betta Contest 2020", yang diselengarakan di Saung S Meja - Waru Jaya, pada hari Sabtu hingga Minggu, 26 - 27 Desember 2020.
Bagi penggemar dan penghobi memelihara ikan cupang dan berminat untuk mengikuti atau bahkan berpartisipasi dalam agenda kontes tersebut, segera saja mencari info selanjutnya terkait dengan penyelenggaraan kontes.