Laga putaran hari keempat pada babak penyisihan group di Liga Champions 2020-2021 terasa bagaikan pertandingan antara hidup dan mati bagi dua tim papan bawah group G yang secara keseluruhan dihuni 4 tim, antara lain Barcelona, Juventus, Dynamo Kyiv dan Ferencváros.
Bagaimana tidak, ketika Dynamo Kyiv dan Ferencváros harus berlaga pada putaran laga hari keempat, torehan kedua tim ini sangat tidak menggembirakan. Pada tiga laga sebelumnya, kedua tim ini hanya mampu memetik satu poin dari satu pertandingan seri dan dua pertandingan yang berakhir kalah.
Pada laga pertama fase Group, di kandangnya sendiri Dynamo Kyiv tak dapat membendung kekuatan Juventus (20/10), dan pada laga berikutnya Dynamo Kyiv harus puas berbagai angka dengan tuan rumah, Ferencváros. Pada laga ketiga, Dynamo Kyiv melawan Barcelona dan harus mengakui keunggulan tuan rumah, dan pada laga keempat, ketika menjamu Barcelona, Dynamo Kyiv harus kembali tersungkur.
Nasib serupa dialami Ferencváros, dimana pada laga hari pertama harus tunduk pada kekuatan tuan rumah Barcelona, pada laga kedua berbagi angka dengan Dynamo Kyiv, pada laga ketiga tak dapat mengimbangi kekuatan tim tamu, Juventus dan pada laga keempat tuan rumah Juventus kembali mempecundanginya.
Juventus sendiri selama 4 laga yang telah dijalani hanya sekali mengalami kekalahan ketika menjadi tuan rumah menghadapi Barcelona. Selebihnya, dua kali menghadapi Ferencváros, Juventus menunjukkan dominasi kekuatannya dan sekali bermain dengan Dynamo Kyiv, Juventus mampu memaksimalkan laga.
Satu-satunya tim pada group G yang belum pernah terkalahkan sampai putaran laga keempat adalah Barcelona, dan Juventus yang masih punya kesempatan satu laga melawan Barcelona masih berpeluang memaksimalkan laga tandang akan datang untuk membalas kekalahan sebelumnya.
Hingga laga keempat penyisihan group G Liga Champions 2020-2021 ini berakhir untuk semua tim, Barcelona bertengger di puncak klasemen sementara disusul Juventus di belakangnya. Sementara Dynamo Kyiv dan Ferencváros secara berturut-turut harus puas di peringkat ketiga dan keempat.
Melihat selisih gol yang demikian besar dimiliki Barca, akan sulit menggusur posisi Barcelona di dua sisa laga terakhir, sekalipun Juventus mampu mengalahkan Barcelona pada laga putaran terakhir group G, sehingga poin kumulatif kedua tim sama.
Namun akan berbeda ceritanya, apabila secara mengejutkan Barcelona juga dikalahkan oleh Ferencváros ketika menjalani laga tandang pada hari Selasa, 3 Desember 2020, pukul 03.00 wib dini hari di stadion Puskás Aréna, markas Ferencváros dan kemudian dikalahkan Juventus pada laga terakhir.
Peluang lainnya, produktivitas gol Juventus sangat tinggi di atas Barca ketika berhadapan dengan dua tim terakhir, yakni ketika berhadapan dengan Dynamo Kyiv dan Barcelona pada laga terakhir group, dengan syarat Juventus juga mengalahkan kedua tim tersebut, jika Barcelona memenangkan laga melawan Ferencváros.
Lalu, siapakah lawan Barcelona dan Juventus yang sudah memastikan diri lolos untuk mengikuti persaingan kompetisi di laga babak 16 besar Liga Champions 2020-2021?
Tentu saja hal ini harus masih menunggu seluruh laga penyisihan di semua group Liga Champions 2020-2021 usai dan kemudian dilakukan pengundian untuk menentukan tim mana berhadapan dengan tim mana untuk melanjutkan laga di Liga Champions 2020-2021 pada putaran babak 16 besar.