Pelatih Masih Covid-19, Yuk Intip Seperti Apa Metode Latihan Rossoneri


Pekan depan, skuad Rossoneri dijadwalkan harus berhadapan dengan Napoli pada putaran laga Serie A Italia pekan ke-8.  Sebagai langkah persiapan, AC Milan telah mengagendakan latihan tiga kali dalam seminggu.  

Seperti biasanya, latihan rutin dalam rangka mempersiapkan tim dan pemain menghadapi kompetisi yang sedang bergulir, termasuk pertandingan dalam putaran laga Serie A Italia, dilakukan di AC Milan Training Ground Milanello.


Latihan Akhir Pekan Ditiadakan

Namun, latihan ketiga dalam minggu ini yang dijadwalkan berlangsung pagi hari pada akhir pekan, Sabtu, 14 November 2020 yang lalu, akhirnya terpaksa harus ditiadakan menyusul kabar yang tidak menyenangkan yang menimpa pelatih Milan.  

Pelatih tim Rossoneri, Stefano Pioli dinyatakan positif Covid-19 setelah melakukan tes cepat pada pagi di hari yang sama.  Terkait masalah ini, pemberitahuan telah dilayangkan kepada otoritas kesehatan dan Paoli sendiri, yang saat ini tidak menunjukkan gejala, telah menjalani karantina di rumah. Demikian laporan AC Milan dalam laman resminya.

Untungnya, tes cepat yang dilakukan terhadap semua anggota skuad dan staf AC Milan itu, ternyata untuk hasil tes yang lain selain pelatih menunjukkan negatif Covid-19. 

Sebagai konsekuensi dari keadaan tersebut, maka sesi latihan yang diagendakan diselenggarakan pada pagi di hari yang sama, pada akhirnya terpaksa harus dibatalkan atau ditiadakan. 

Latihan  persiapan menjelang menghadapi pertandingan dengan Napoli akan dilanjutkan pada hari Senin, 16 November 2020, sebagai konsekuensi untuk tunduk pada pemeriksaan yang ditetapkan dalam protokol kesehatan.

 

Metode Latihan Skuad Rossoneri

Bagaimana sebenarnya metode latihan skuad Rossoneri jelang menghadapi lawan-lawannya di putaran Liga Premier Inggris 2020-2021 ataupun pada semua kompetisi yang melibatkan Milan di dalamnya?

Sebagaimana diketahui bahwa sehari sebelum konfirmasi pelatih positif Covid-19, skuad Rossoneri berlatih untuk kedua kalinya dalam sesi minggu ini, meskipun tanpa para pemain yang saat ini sedang memenuhi panggilan Timnas negara masing-masing untuk melakukan tugas pertandingan internasional.

Pelaksanaan latihan itu menurut laporan laman resmi AC Milan, pada dasarnya ditujukan untuk meningkatkan kemampuan pemain dan tim dalam hal kecepatan, pemosisian bola (ball positioning) dan teknik permainan.   

Baca juga:  Inilah 5 Kemampuan Pemain Bola yang Sukses

Pada awalnya, sebelum turun memasuki lapangan, latihan para skuad Roosoneri dimulai terlebih dahulu ke tempat gym, dengan tujuan seperti biasanya para pemain diarahkan untuk mengaktifkan seluruh otot-ototnya. 

Sejurus kemudian, para pemain turun ke lapangan dan melanjutkan sesi latihan dengan serangkaian latihan atletik yang fokus utamanya adalah untuk meningkatkan kecepatan.

Baru kemudian, setelah semua sesi yang disebutkan di atas selesai, saatnya para pemain harus mengikuti tahap latihan yang berkaitan dengan penguasaan bola.  Kemudian, kelompok pemain tersebut diarahkan pada latihan yang fokus pada teknik.

Pada latihan tahap ini, para pemain Rossoneri diarahkan untuk dapat menyelesaikan beberapa latihan setengah lapangan. Untuk menyelesaikannya, ada latihan pertandingan pada sisi lapangan yang tersisa.

Pola latihan semacam inilah yang mungkin secara rutin terus dilakukan oleh skuad Rossoneri pada saat ini dan bahkan mungkin ke depan untuk persiapan menghadapi semua kompetisi, meskipun pelatih saat ini, Stefano Pioli yang dinyatakan positif Covid-19, masih harus menjalani karantina di rumah, sehingga tidak dapat mendampingi latihan anak asuhnya.