Penalti Dramatis Kandaskan Asa Liverpool Atasi Perlawanan Brighton


Liverpool gagal mencuri poin penuh di kandang lawan dan harus puas berbagi angka dengan Brighton setelah laga 90 + 8 menit berakhir dengan skor 1 : 1 pada putaran Liga Premier Inggris 2020-2021 pekan ke-10 digelar di stadion Falmer Stadium, markas Brighton.

Brighton yang menerapkan formasi 3-4-1-2 mampu mengimbangi permainan dominasi penguasaan bola Liverpool yang memasang formasi 4-3-3. dengan strategi melakukan percobaan tendangan ke arah gawang Liverpool yang jauh lebih banyak dibanding Liverpool, yang diikuti dengan tendangan tepat sasaran yang juga lebih baik.

Meskipun Liverpool menguasai jalannya pertandingan dengan ball possition sekitar 60% berbanding 40% untuk Brighton, namun tuan rumah berupaya menahan Liverpool dengan memperbanyak peluang percobaan tendangan ke arah gawang.

Tercatat, Brighton melakukan percobaan tendangan ke arah gawang Liverpool sebanyak 11 kali dengan 3 di antaranya efektif tepat sasaran ke arah gawang dan 1 kali terkonversi menjadi gol melalui tendangan penalti. 

Sementara itu, Liverpool hanya berkesempatan melakukan percobaan tendangan ke arah gawang 6 kali dan 2 kali di antaranya tepat sasaran, satu kali di antaranya membuahkan gol pada menit ke-60 babak kedua melalui tendangan Striker Diogo Jota (20).

Gol tunggal Liverpool tercipta berkat manuver brilian Striker Liverpool, Diogo Jota (20) setelah menerima assist dari Mohamed Salah (11) yang melakukan beberapa sentuhan untuk mengambil posisi tepat dan melepastkan tembakan ke arah sudut kiri bawah sehingga jauh dari jangkauan Mathew Ryan (1), penjaga gawang Brighton.

Sesungguhnya Liverpool hampir dipastikan mampu menggulung perlawanan tuan rumah, Brighton sebelum akhirnya dikandaskan dengan insiden hukuman penalti yang berhasil dieksekusi dengan baik oleh pemain gelandang Brighton, Pascal Groß (13) pada menit ke 90 + 3.

Hukuman penalti ini dijatuhkan kepada Liverpool untuk Brighton ketika pemain belakang Liverpool, Andrew Robertson (26) yang berniat mengamankan bola justru menendang sepatu Striker Brighton, Danny Welbeck (18).

Kejadian tak kalah dramatis dialami Liverpool pada babak pertama ketika gol Mohamed Salah (11) dianulir wasit karena dinilai hanya jari kaki Salah berada dalam posisi offside terlebih dahulu.  Peluang unggul Liverpool pada babak pertama pun kandas.

Kejadian dramatis lainnnya pada babak pertama ketika Neal Maupay (9) gagal mengeksekusi tendangan penalti untuk Brighton pada menit ke-20, pasca pemain belakang Liverpool Neco Williams (76) menjatuhkan Aaron Connolly (7) di kotak terlarang.  

Absennya para pemain belakang andalan Jurgen Klop selama ini, yang mampu menjaga lini pertahanan secara lebih solid, diakibatkan mengalami cedera tak dapat disangkal mengakibatkan lini belakang Liverpool menjadi lebih rapuh menghadapi ancaman serangan lawan, sehingga gawang Liverpool lebih sering terancam. 

Baca juga:  

1.  Gomez vs Van Djik: Mana yang Lebih Baik, Ketika Cedera Siapa Penggantinya?

2.  Liverpool Terluka, Kini Tambah Satu Lagi Defender The Reds Cedera

3.  Liverpool Krisis Lini Belakang, Berkembang Spekulasi Transfer di Media 

 

Kedudukan dengan skor imbang 1 : 1 untuk kedua tim bertahan meski laga masih terus berlangsung 5 menit kemudian setelah tendangan penalti Brighton yang sukses, hingga pertandingan berakhir selama 90 menit waktu normal dengan 8 menit waktu tambahan.

Hasil pertandingan ini menghantarkan Liverpool untuk sementara memuncaki klasemen sementara Liga Premier Inggris 2020-2021 pekan ke-10 sambil menunggu hasil pertandingan antara tuan rumah Chelsea yang akan menjamu Tottenham Hotspur di Stamford Bridge hari ini, 28 November 2020 pukul 23.30 wib.

Sementara itu, Brighton yang mampu menahan imbang tamunya, Liverpool sampai pekan ke-10 Liga Premier Inggris 2020-2021 harus puas bertengger di posisi peringkat ke 16 klasemen sementara dengan mengumpulkan 10 poin secara kumulatif.

Hasil seri dari laga Chelsea vs Tottenham Hotspur sudah cukup menggeser Liverpool dari pemuncak klasemen sementara,  demikian juga ketika salah satu tim memenangkan pertandingan akan mengkudeta Liverpool dari pemuncak klasemen sementara.