Hanya Barcelona yang Punya Hingga 12 Pemain Muda di Skuad Utama


Pemain muda yang berbakat, berpengalaman dan memiliki skill tinggi adalah dambaan bagi semua klub sepakbola di dunia.  Hal itu sama artinya seperti memiliki kekayaan yang tak ternilai dan menjadi kebanggaan di masa depan.

Barca mengambil inisiatif memberi kesempatan lebih banyak kepada lebih banyak pemain muda untuk bergabung dengan skuad utama Barcelona.  Ini adalah bentuk investasi berharga bagi Bacelona untuk mengembangkan bakat-bakat muda mencapai prestasi yang membanggakan.

Menurut data yang resmi dirilis oleh laman resmi Barcelona, setidaknya dari total 24 pemain dalam skuad utama El Barca, terdapat 12 pemain yang berusia 25 tahun atau bahkan lebih muda dari usia itu: 

Kedua belas pemain muda tersebut adalah Lenglet (25 tahun), Junior Firpo (24 tahun), De Jong (23 tahun), Dembélé (23 tahun), Aleñá (22 tahun), Matheus Fernandes ( 22 tahun), Araujo (21 tahun), Riqui Puig (21 tahun), Trincao (20 tahun), Dest (20 tahun), Ansu Fati (18 tahun) dan Pedri (17 tahun). 

Setidaknya dari dua belas pemain muda yang berusia 25 tahun atau bahkan di bawah itu, ternyata ada sembilan pemain di tim utama yang dilatih di La Masia, sebuah akademi sepakbola milik Barcelona sendiri.

Beberapa pemain yang berhasil digembleng di Akademi La Masia itu, di antaranya adalah Piqué, Araujo, Sergi Roberto, Jordi Alba, Sergio Busquets, Riqui Puig, Aleñá, Messi dan Ansu Fati.

Selebihnya, merupakan pemain muda lainnya yang membuat kemajuan di set senior -up, seperti Iñaki Peña, Konrad dan Arnau Tenas - yang akan semakin menurunkan usia rata-rata. Tanpa diragukan lagi, Barça memiliki skuad yang penuh kualitas dan siap untuk masa depan.

Berbekal banyaknya amunisi pemain muda di tim utama Barcelona, maka dapat diprediksi Barcelona pada masa yang akan datang  bahkan dalam jangka waktu yang cukup lama, akan tetap mampu mempertahankan masa-masa keemasannya atau bahkan akan jauh lebih baik, tergantung dari perkembangan kemampuan para pemain muda tersebut.