Liverpool Siap Bangkit ataukah Diredam Everton?

 

Kelanjutan Liga Primier Inggris 2020-2021 antara dua tim sekota (Merseyside) bakal berlangsung Sabtu malam (17 Oktober 2020) pukul 18.30 wib antara  Everton vs Liverpool.  Derby Merseyside ini layak dinantikan dan ditonton sampai tuntas.

Hal ini mengingat, meskipun Everton pada Liga Primier 2018-2019 hanya sanggup nongkrong di peringkat ke-8 sedangkan Liverepool berhasil mencapai posisi runner up dengan selisih tipis dengan pemuncak klasemen sekaligus jawara Manchester City

Baca juga:  Meski Tak Juara, dalam Beberapa Poin Liverpool Lebih Unggul Dibanding City

Keadaan ini tidak membaik pada Liga Primier 2019-2020, dimana Everton justru semakin terbenam dengan hanya harus puas pada peringkat ke-12, sedang Liverpool menyodok ke atas memastikan menjadi jawara menyalip Manchester City pada musim tersebut.

Namun, apabila dilihat pertandingan head to head antara Everton dan Liverpool selama 5 tahun terakhir ini, maka hasilnya juga cukup membuat pertandingan Sabtu depan tidak bisa dipastikan dengan mudah.  

Pertandingan yang mempertemukan keduanya seringkali harus berkahir dengan skor tipis, meski dominasi kemenangan tetap ada di Liverpool.

Data hasil pertandingan selama 5 tahun terakhir menunjukkan Eveton selalu mampu mengambil pembelajaran penting dari pertandingan terakhir ketika melawan Liverpool, sehingga mampu memperbaiki hasil di pertandingan berikutnya menghadapi tim sekota tersebut.

Lihat saja bagaimana Everton berhasil dihajar Liverpool pada putaran pertama (5 Desember 2019) Liga Inggris 2019-2000 dengan skor telak 2 : 5, yang berbuah pemecatan pelatih dan mendapatkan pelatih baru, Carlo Anceloti.

Lalu, pada putaran kedua (22 Juni 2020) setelah ditangani pelatih sukses Eropa, Carlo Anceloti, Everton berhasil memaksa Liverpool  mengakhiri pertandingan dengan hasil seri, tanpa kebobolan gol pada kedua tim satu kota tersebut. 

Namun kemampuan Everton mengambil pelajaran itu akan terjadi pada pertandingan putaran kedua  Liga Primier Inggris pada musim yang sama, sedangkan pertemuan Derby kali ini terjadi pada putaran pertama Liga Primier Inggris.  

Bagaimanakah hasilnya itu yang perlu dinantikan, pertandingan akan lebih seru mengingat sekarang Everton ditangani pelatih sukses Eropa Carlo Anceloti.  Apalagi hasil klasemen sementara Liga Primier Inggris menempatkan Everton berada di puncak klasemen.

Setidaknya saat ini Everton sedang diliputi spririt positif, karena berada di puncak klasemen dengan skor sempurna dari 4 pertandingan yang sudah dijalani

Sementara Liverpool dengan jumlah pertandingan yang sama, sudah harus menelan satu kekalahan pahit ketika berhadapan dengan Aston Villa yang dibantai dengan skor sangat menyakitkan 2 : 7.

Bisa jadi kekalahan Liverpool dari Aston Villa sebelumnya menjadi cambuk berharga untuk membangun kekuatan tim yang lebih solid dalam menyerang dan bertahan.  Kita tunggu sama-sama Sabtu malam 17 Oktober 2020, pukul 18.30 wib di stasiun TV kesayangan.